Friday, March 25, 2016

APAKAH DIET ITU BERBAHAYA?

Di zaman yang modern ini banyak sekali remaja atau bahkan wanita-wanita ingin menginginkan bentuk badan yang kurus. Bahkan sampai ada yang tidak makan sehari hanya makan apel sajah. Namun, perlu kalian ketahui diet seperti itu sangat tidak dianjurkan dan juga berbahaya
bagi kesehatan tubuh.  Hati-hati dalam melakukan diet pola diet yang keliru tak hanya membuat Anda sulit mempertahankan penurunan berat badan jangka panjang. Tetapi juga berisiko menimbulkan gangguan kesehatan. Ketahuilah mana yang salah, dan lebih jeli dalam menentukan pilihan pola penurunan berat badan.


Ini adalah jenis-jenis pola diet yang kalian tidak boleh ikuti  :

Diet Selektif

Ini adalah jenis diet yang hanya memberikan lampu hijau kepada jenis makanan yang terbatas, serta sama sekali melarang satu kelompok makanan tertentu, biasanya jenis makanan berlemak dan bercita rasa manis. “Hati-hati terhadap jenis diet seperti ini. Pasalnya, sebenarnya kita membutuhkan banyak jenis zat gizi yang bisa diperoleh dengan cara mengkonsumsi jenis makanan yang bervariasi,” ujar pakar nutrisi sekaligus juru bicara ADA (American Diet Association), Andrea Giancoli, MPH, RD.



Kata David Katz, MD, penulis buku The Flavor Point Diet serta staf pengajar di Fakultas Kedokteran Harvard University, jenis diet ini tidak bisa dilakukan dalam jangka panjang. “Memang benar berat badan Anda bisa susut dengan hanya makan sup kubis. Tetapi, berapa lama Anda tahan hanya makan satu jenis makanan saja setiap hari? Cepat atau lambat, Anda akan bosan dan kembali mencari makanan favorit. Akibatnya, berat badan akan kembali melambung,” ujar Katz.



Diet Detoks

Banyak pakar menyarankan untuk mewaspadai jenis diet detoks macam Master Cleanse Diet dan The Martha Vineyard Diet Detox. “Pokoknya, segala jenis diet dengan cara membersihkan organ dalam tubuh” ujar Pamela Peeke, MD, ketua koresponden di bidang medis untuk Discovery Health Channel. Menurut Peeke, segala upaya membersihkan kotoran dari dalam tubuh ini sebenarnya tidak kita perlukan dan kurang dapat dipertanggungjawabkan secara klinis.


Tubuh sebenarnya telah dilengkapi dengan “perangkat pembersih” yang berperan menyingkirkan racun. Jadi, Anda tak perlu lagi melakukan usaha pembersihan ekstra. Kalaupun diet ini mendatangkan hasil pada awalnya, bisa jadi karena Anda mengurangi porsi makanan berkalori tinggi dan menggantikannya dengan sayur serta buah-buahan.


Diet Obat-obatan , Teh, dan Cuka Apel

Ini adalah jenis diet yang menyatakan bahwa dengan mengonsumsi satu jenis makanan tertentu, entah itu berupa suplemen, teh hijau, atau cuka apel, Anda bisa mengurangi berat badan secara drastis. Hingga sejauh ini, tak ada satu ramuan ajaib pun di dunia ini yang mampu memberikan hasil seperti yang diimpikan banyak orang tersebut. 



“Hadapi sajalah, supaya bisa langsing, Anda memang mesti mengeluarkan keringat dengan berolahraga dan menahan diri untuk tidak makan berlebihan,” ujar Dr. Peeke. Makanya, ia menganjurkan Anda untuk berhati-hati sebelum tergiur mengikuti pola diet yang berpromosi bahwa jenis makanan atau obat tertentu mampu menyulap tubuh gempal menjadi singset.

Diet Menyalahkan Aturan Kesehatan

Contoh diet ini di antaranya mengharuskan Anda minum air putih selama beberapa hari berturut-turut. Atau justru diet yang tidak mengizinkan Anda minum banyak air putih, dengan alasan supaya tubuh tidak bengkak. Begitu pula dengan jenis diet yang hanya membolehkan Anda minum jeruk nipis untuk meluruhkan lemak. Jika sejak awal sudah menemukan kejanggalan dalam aturan mainnya, Dr Katz menyarankan Anda untuk segera berpaling dan mencari pola diet lain yang lebih masuk akal.



Puasa yang Berlebihan 

Skinny Vegan Diet, Hollywood Diet, dan Master Cleanse, contoh pola diet yang berpantang makan yang mengandung kalori. Sebenarnya, berpuasa adalah tradisi spiritual dan budaya yang sudah dijalankan selama berabad-abad. Hanya saja, puasa dengan tujuan penurunan berat badan malah bisa berakibat kontraproduktif.

Ketika mengonsumsi sedikit kalori, tubuh akan berpikir bahwa Anda sedang lapar, sehingga menyesuaikan ritme metabolismenya. Sayangnya, pada saat Anda kembali makan secara normal, metabolisme tubuh tidak menyesuaikan diri lagi. Ditambah lagi berat badan yang turun ketika puasa adalah kombinasi dari lemak, cairan, dan otot. Tetapi, ketika berat badan naik lagi, itu biasanya disebabkan bertambahnya jumlah lemak.


Oke, inilah jenis-jenis diet yang tidak baik untuk kesehatan anda. selamat bermanfaat bagi anda semua! see you next week. :)

Monday, March 21, 2016

Dim Sum AYCE The Best in Town!

Halo blogger, kembali lagi dengan saya Fenny! Pada kesempatan kali ini saya mau sharing tentang Dimsum. Tau gak sih sebenarnya arti kata Dimsum itu apa? Dimsum itu berasal dari bahasa Kantonis dan artinya adalah "makanan kecil".Biasanya Dimsum dimakan sebagai sarapan atau brunch.Namun karena Dimsum populer ke dunia dari Hongkong maka istilah dimsum lebih populer dibandingkan dianxin. Dimsum terdiri dari berbagai macam penganan kecil-kecil yang biasanya merupakan mkanan bersama teh. Orang Kanton sendiri sangat mementingkan acara minum teh yang disebut Yamcha . Salah satu favorit saya jika makan Dimsum adalah Sense City di Mangga Dua Square. Dimsum makan sepuasnya All You Can Eat.

Ini adalah lambang Sense yang ada di Mangga Dua Square.

Bagi kamu pecinta dimsum pasti sudah tahu dong kalau dimsum itu ada banyak banger jenisnya, mulai dari yang dikukus hingga digoreng, karena terlalu banyak jenisnya sampai banyak orang-orang yang tidak tahu nama-nama dari varian dimsum loh. Nah dari sekian banyak jenis-jenis dimsum yang paling digemari yaitu :

Hakau

Dimsum satu ini memiliki bentuk yang mungil dengan kulit tipis hampir transparan dan biasanya berisi udang, Hakau sendiri merupakan salah satu varian dimsum yang banyak digemari karena rasanya kenyal dan gurih,


Siomay

Kalau jenis makanan satu ini tentu sudah nggak asing lagi buat Toppers.Di Indonesia siomay biasanya dibuat engan menggunakan daging ayam ataupun ikan.Di menu dimsum sendiri, siomay memiliki kulit yang mirip seperti kulit pangsit dan dibentuk seperti bunga serta ditengahnya diisi dengan cacahan daging yang telah dicampur dengan tepung terigu.


Cha Siu Bau

Bentuk Cha Siu Baau hampir mirip dengan bakpao namun memiliki ukuran yang lebih kecil. Char iu Baau memiliki dua jenis yakni yang dibuat dengan cara dikukus dan dipanggang.Namun jenis Char Siu Baau yang familiar di Indonesia adalah Char Siu Baau kukus. Char Siu Baau biasanya memiliki isian berupa cacahan daging atau sayuran.



Mantao

Selain Char Siu Baau , Mantao juga salah satu menu dimsum yang bentuknya seperti bakpao. Namun tidak seperti Char Siu Baau, Mantao tidak memiliki islan, mantan tetap disukai banyak orang karena teksturnya yang kenyal dan lembut.



Phoenix Claws

Meskipun namanya terdengar keren banget, Phoenix Claws sebenarnya dimsum yang terbuat dari kaki ayam yang direndam didalam bumbu lalu direbus. Setelah direbus kaki ayam ini kemudian akan dilumuri dengan bumbu lagi dan setelah itu baru dikukus.Dengan rasa bumbu yang khas tentu kamu akan ketagihan saat mencicipi olahan dimsum satu ini.




Tofu Skin Roll

Salah satu jenis dimsum goreng yang paling terkenal adalah Tofu Skin Roll. Dimsum satu ini memiliki isian berupa aneka sayuran atau daging ayam yang kemudian dibungkus dengan kulit tahu.



Lo Mai Gai

Lo Mai Gai merupakan dimsum yang berbentuk nasi tim dan berisi daging dan kuning telur.Dimsum ini menjadi spesial karena dibungkus dengan daun teratai saat dikukus sehingga memiliki aroma yang khas.



Steamed Meatball

Ternyata dalam dimsum juga terdapat menu yang mirip dengan bakso loh. Sesuai dengan namanya,Steamed Meatball terbuat dari daging giliing yang dibentuk menyerupai bola-bola kecil lalu kemudian dikukus, Biasanya Steamed Meatball akan disajikan dengan saus khas yang akan menambah kenikamatannya.





Selain dari 8 jenis dimsum yang sudah Toped sebutin, sebenarnya masih banyak lagi loh jenis-jenis dimsum yang wajib kamu coba.Menurut saya Dimsum yang paling enak sih selama ini di Mangga Dua Square dengan harga terjangkau hanya 80.000++ sudah bisa makan sepuasnya. Namun , sekarang naik harga jadi 90.000++ pokoknya gak rugi deh cobain makan di Sense Mangga Dua Square. Sense Dimsum buka dari jam 9.00 sampai jam 3.00 sore. Datang jam 11 saja sudah rame banget. Buat kalian pecinta Dimsum saya sarankan makan di Mangga Dua Square. Gak rugi kalau makan all you can eat di Sense Mangga Dua Square. Sudah dulu ya guys! See you next week..


Monday, March 14, 2016

The Bunker Cafe

Halo teman-teman blogger. Jumpa lagi dengan saya Fenny si anak tukang nongkrong udah lama banget gak main blog ni, akhirnya sekarang mulai main lagi. hehehe.Blog yang lama udah gaktau kemana deh tuh.. Sekarang saya mau ngebahas soal restoran unik yang tidak hanya menyediakan menu makanan dan minuman tapi menyediakan games-games seru.


Nama tempat kafenya adalah "THE BUNKER" tau gak sih maksud dari mereka buat nama seperti itu? Dari hasil penelitian saya, nama The Bunker diambil dari lukisan yang ada pada dinding kafe dimana anda bisa menemukan lukisan ini di lantai 1 dan lantai 2 kafe ini. Bila anda ingin mengetahui kisahnya, kisahnya berawal dari lukisan pada sisi kiri pintu masuk yang berlanjut sampai area lesehan kemudian bersambung ke lantai 2, turun ke bagian dapur dan berakhir di bagian kasir dengan tulisan "The Bunker".

Makna sebenarnya dari lukisan ini adalah, "Three Musketeers" melambangkan makanan sementara Mr Bunk dengan pasukan pasukannya melambangkan permainan, yang mana hal inilah yang diusung oleh The Bunker Cafe yaitu makanan dan permainan.

Lukisan Three Musketeers "Mr.Bunk"
Selain cerita pada dindingnya, keunikan kafe ini adalah board games yang disewakan sesuai dengan makna awal pendirian kafe ini. Board games yang ditawarkan pun sangat beraneka ragam, saya sendiri agak terkejut melihat board games yang dipajang karena sangat bervariasi dan banyak sekali! Jangan takut untuk mencobanya karena akan ada petugas dari the Bunker Cafe ini yang akan membantu untuk menjelaskan peraturan atas Board Game yang akan dimainkan.
Design dari Board Games Cafe "THE BUNKER"











Pada waktu itu saya dengan teman-teman saya haus kita dateng pada saat jam siang panas banget terik mataharinya menusuk kulit, lalu kami tiba ke Kafe ini teman saya memesan strawberry blended, lychee ice tea menurut saya itu menu minuman yang biasa saya coba memesan meeple mojito karena memang saya suka dengan minuman berbau mojito. Asal ada nama mojito saja saya  pasti pilih. Nah, pada saat minuman datang kami sedang bermain games saya langsung coba minuman mojito tersebut. Ternyata, wooow!! Fantastic seger bangettt apalagi di siang bolong panas gini saya langsung fresh lagi dan seru-seruan bareng teman-teman sembari main games yang disediakan. Ini foto meeple mojitonya ya guys! Kalian harus coba recommended banget !


Hal yang saya sukai di tempat ini yaitu fasilitas dan pelayananya yah. Cozy banget tempatnya dan koko-kokonya juga ramah-ramah He..He... menu yang disediakan  memang ga begitu banyak ya.. Mungkin karena konsep mereka eat with play.. So makanannya juga semacam snack dan pasta spagetti gitu. Anyway saya bahas dulu ya makanannya. Saya dan teman-teman pesan cheese nutella cake, red and black velvet, sama chicken wings. Menu makanan yang paling buat saya jatuh cinta sih cheese nutella cake.. enakkk banget. kalian harus coba dessertnya. Ini foto cheese nutella cakenya. Jangan ngiler ya! hehe..

  

Uniknya lagi Kafe menyediakan berbagai macam games seru. Board Games kalian gakusah khawatir tidak bisa memainkan permainan yang disediakan bakalan ada koko, cici, yang ganteng-ganteng dan cantik-cantik yang akan membantu kalian hehe. baik juga lhooo..  Harga sewa board games ini 15k lagi promo dalam waktu 1 jam kalian bisa memainkan games apa saja sesuai pilihan dari yang main kecepatan tangan , daya ingat , sampai main menggunakan logika dan meras otak juga. Tapi, seruu lohh unik-unik permainannya dan jangan sampai hilang ya alat-alat gamesnya nanti akan kena denda loh.

Dan permainan board game nya dari beberapa yang saya tahu itu ga bakalan cukup dimaenin cuma sejem doang. Kali aja anggap per table ada 6 orang dikali 15 ribu trus dikali lagi anggap main 3 jam. Sudah lumayan banget.

Makanan disini ga ada yg berat. Malah yang di pajang di meja kasir nya tadi cuma ada minuman dan dessert aja dan itu pun menu nya tergolong sedikit banget.  Golongan kopi, teh, blended buah, dan coklat atau biskuit. Harganya start dr 15k buat espresso sisanya rata rata 20 an sampe 30an nyaris 40k. 


Saya lupa nama permainan yang di mainkan. yang saya ingat adalah Bang!! , Sabotur, masih banyak lagi tapi saya lupa , yang saya ingat permainan menegangkan jadi kaya ada blok warna warni disusun nanti dikasih kartu setiap orang yang dapet kartu mengeser blok yang sudah disusun harus mengeser sesuai warna tidak boleh jatuh. itu permainan yang menegangkan. Pokoknya seru banget harus dicoba saya belum coba semua permainan karena waktu sudah tidak mencukupi. Tapi next time, saya akan coba semua permainan disana. 
 
Ini adalah Permainan BANG!